Kumpulan Peraturan Bangunan Gedung
Kumpulan peraturan bangunan gedung ini di buat untuk memudahkan dalam mencari peraturan-peraturan tentang bangunan gedung.
Bangunan gedung adalah wujud fisik hasil pekerjaan konstruksi yang menyatu dengan tempat kedudukannya, sebagian atau seluruhnya berada di atas dan/atau di dalam tanah dan/atau air, yang berfungsi sebagai tempat manusia melakukan kegiatannya, baik untuk hunian atau tempat tinggal, kegiatan keagamaan, kegiatan usaha, kegiatan sosial, budaya, maupun kegiatan khusus.
Bangunan gedung sederhana adalah bangunan gedung dengan karakter sederhana serta memiliki kompleksitas dan teknologi sederhana.
Bangunan gedung tidak sederhana adalah bangunan gedung dengan karakter tidak sederhana serta memiliki kompleksitas dan/atau teknologi tidak sederhana.
Bangunan gedung khusus adalah bangunan gedung yang memiliki penggunaan dan persyaratan khusus, yang dalam perencanaan dan pelaksanaannya memerlukan penyelesaian atau teknologi khusus.
Bangunan gedung untuk kepentingan umum adalah bangunan gedung yang fungsinya untuk kepentingan publik, baik berupa fungsi keagamaan, fungsi usaha, maupun sosial dan budaya.
Klasifikasi bangunan gedung adalah klasifikasi dari fungsi bangunan gedung sebagai dasar pemenuhan tingkat persyaratan administratif dan persyaratan teknisnya.
Penyelenggaraan bangunan gedung adalah kegiatan pembangunan yang meliputi proses perencanaan teknis dan pelaksanaan konstruksi, serta kegiatan pemanfaatan, pelestarian dan pembongkaran bangunan gedung.
Kami merangkum kumpulan peraturan tentang bangunan gedung sebagai berikut:
- Undang-Undang RI Nomor 28 Tahun 2002 tentang Bangunan Gedung. Dowload disini: UU Nomor 28 Tahun 2002.
- Peraturan Pemerintah RI Nomor 16 Tahun 2021 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2002 tentang Bangunan Gedung. Download disini: PP Nomor 16 Tahun 2021. beserta Lampiran: Lampiran I, Lampiran II, Lampiran III
- Peraturan Menteri PUPR Nomor 22/PRT/M/2018 tentang Pembangunan Bangunan Gedung Negara. Download disini: Permen PUPR Nomor 22 Tahun 2018 beserta lampirannya: lampiran
- Peraturan Menteri PUPR Nomor 2 Tahun 2020 tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Menteri PekerjaanUmum dan Perumahan Rakyat Nomor 05/PRT/M/2016 tentang Izin Mendirikan Bangunan Gedung. Download disini: Permen PUPR Nomor 2 Tahun 2020
- Peraturan menteri PUPR Nomor 05/PRT/M/2016 tentang Izin Mendirikan Bangunan Gedung. Download disini: Permen PUPR No 05 Tahun 2016
Baca Juga: Kumpulan Peraturan Bidang Perizinan
Semoga bermanfaat dan terima kasih.
illustrasi bangunan gedung (Sumber: freepik.com) |