39 Manfaat Buah Mangga (Mangifera indica) Bagi Kesehatan Tubuh KIta
Buah mangga atau dalam bahasa latinnya Mangifera indica merupakan buah favorit bagi kita semua. Buah mangga ini selain rasanya enak juga kaya manfaat, karena banyak mengandung nutrisi penting bagi kesehatan tubuh.
Adapun kandungan nutrisi penting pada buah mangga dengan ukuran 165 gram yang telah kami rangkum dari berbagai sumber, antara lain:
- Kalori: 99 kal
- Protein: 1,4 gram
- Lemak: 0,6 gram
- Tembaga: 20% dari RDI (Reference Daily Intake)
- Vitamin C: 67% dari RDI
- Vitamin A: 10% dari RDI
- Vitamin E: 9,7% dari RDI
- Vitamin B5 (asam pantotenat): 6,5% dari RDI
- Vitamin B6 (pyridoxine): 11,6% RDI
- Vitamin K: 6% dari RDI
- Kalsium
- Zat besi
- Protein
- Lemak
- Karbohidrat
- Gula alami
- Serat: 2,6 gram
- Antioksidan
- Kalium
- Niasin
- Riboflavin: 5% dari RDI
- Thiamin: 4% dari RDI
- Magnesium: 4% dari RDI
- Mangan: 4,5% dari RDI
- Asam folat: 18% dari RDI
39 Manfaat Buah Mangga (Mangifera indica) Bagi Kesehatan Tubuh Kita/ Pixabay |
Manfaat Buah Mangga Bagi Kesehatan
Beberapa manfaat buah mangga bagi kesehatan tubuh yang telah kami rangkum dari berbagai sumber, antara lain:
1. Membantu mengatasi diabetes
Buah mangga mengandung glikemik yang rendah, sehingga tidak membahayakan bagi penderita diabetes. Disamping itu buah mangga mengandung serat yang dapat membantu mengatasi diabetes.
2. Membantu mencegah degenerasi makula
Kandungan anti oksidan zeaxanthin pada buah mangga mampu menurunkan kerusakan tubuh akibat degenerasi makula terkait usia.
3. Membantu mengatasi penyakit jantung
Kandungan serat, vitamin, magnesium dan kalium pada buah mangga merupakan perpaduan senyawa yang baik untuk menyehatkan organ jantung, sehingga dapat berperan membuat Jantung sehat
4. Membantu mencegah penyakit kanker
Kandungan seperti asam galat dan fisetin pada buah mangga bermanfaat untuk mencegah penyakit kanker. Dimana buah mangga dapat membantu mencegah penyakit kanker, seperti payudara dan usus besar.
5. Membantu tulang lebih sehat
Kandungan Kalsium dan vitamin K dalam buah mangga bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan tulang.
6. Membantu melancarkan pencernaan
Kandungan serat pada buah mangga bermanfaat untuk melancarkan pencernaan.
7. Membantu mengobati anemia
Kandungan Zat besi yang banyak terdapat pada buah manga bermanfaat untuk membantu mengobati penyakit anemia dengan cara yang lebih alami.
8. Membantu mengontrol kolesterol
Kandungan vitamin C dan juga serat yang tinggi pada mangga mampu mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh.
9. Membantu kesehatan mata
Buah mangga kaya akan vitamin A yang sangat baik untuk menyehatkan mata dan membuat penglihatan Anda lebih jelas serta lebih tajam.
10. Membantu mencegah penyakit asma
Buah mangga memiliki kandungan beta karoten yang tak kalah tinggi dari sayuran. Beta karoten adalah senyawa yang berkhasiat untuk mencegah penyakit asma.
11. Sebagai agen antioksidan
Buah mangga mengandung antioksidan yang tinggi, termasuk beta-karoten dan vitamin C yang dapat membantu melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
12. Membantu mengobati jerawat
Beta-karoten pada buah mangga muda dapat membantu melawan jerawat.
13. Membantu meningkatkan kelembaban rambut
Kandungan vitamin A pada buah mangga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jarinan epitel pada rambut, agar tetap lembab dan sehat.
14. Dapat sebagai obat panas dalam
Buah mangga mengandung vitamin C yang dapat membantu mengatasi panas dalam.
15. Membantu meningkatkan daya tahan tubuh
Kandungan Vitamin C dalam buah mangga bermanfaat untuk membantu tubuh memproduksi lebih banyak sel darah putih yang melawan penyakit, membantu sel-sel bekerja lebih efektif dan meningkatkan pertahanan tubuh.
16. Membantu mengatasi sariawan
Buah mangga mengandung vitamin C atau asam askorbat yang berperan penting untuk membantu mengatasi sariawan.
17. Membantu mengatasi peradangan
Buah mangga mengandung beberapa senyawa bioaktif dan nutrisi antioksidan, seperti mangiferin, karotenoid, dan asam askorbat, yang mempu mengatasi peradangan.
18. Membantu kesehatan wanita setelah manopause
Kandungan polifenol (seperti mangiferin, quercetin, galotanin, dan asam galat) yang terkandung dalam buah mangga bermanfaat untuk menjaga kesehatan wanita, terutama wanita yang telah mengalami menopause.
19. Membantu kesehatan ibu hamil
Kandungan vitamin A dan C pada buah mangga memberikan manfaat bagi ibu hamil. Dimana Vitamin A dan C dibutuhkan untuk kesehatan mata, pertumbuhan sel, serta mendukung sistem kekebalan tubuh.
20. Membantu menurunkan tekanan darah
Kandungan kalium pada buah mangga berperan penting untuk menurunkan tekanan darah.
21. Membantu meredakan sembelit
Kandungan serat pada buah mangga bermanfaat untuk membantu meredakan sembelit.
22. Membantu menurunkan berat badan
Pada kulit buah mangga mengandung zat fitokimia yang bermanfaat sebagai penghilang lemah alami, dan daging buahnya mengandung banyak serat yang dapat memunculkan perasaan kenyang lebih lama, sehingga kita tidak mudah merasa kelaparan.
23. Meningkatkan gairah seksual
Buah mangga mengandung vitamin E yang dapat membantu meningkatkan gairah seksual pada pria.
24.M engatasi dehidrasi
Buah mangga mengandung serat dan air yang dapat mengatasi dehidrasi.
25. Menjaga kesehatan hati
Kandungan nutrisi pada buah mangga dapat membantu menjaga kesehatan hati.
26. Meredakan radang sendi
Kandungan antioksidan dari buah mangga memiliki efek anti-inflamasi yang bermanfaat untuk menurunkan radang sendi.
27. Membantu mencegah stroke
Buah mangga mengandung kalium yang bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah sakaligus menurunkan risiko stroke.
28. Membantu menetralkan asam di perut
Buah mangga mengandung antioksidan, vitamin C, A dan asam amino yang bekerja sama untuk menetralkan asam di perut.
29. Meningkatkan kebersihan gigi
Buah mangga muda baik untuk membantu kesehatan gusi dan mencegah pendarahan gusi, dan juga membantu mengurangi bau mulut dan melawan kerusakan pada gigi.
30. Membantu melawan morning sickness bagi ibu hamil
Buah mangga muda juga dapat membantu melawan morning sickness bagi ibu hamil.
31. Bermanfaat sebagai Masker
Daging mangga mentah mengandung AHA (asam alfa hidroksil) dan Vitamin C yang tinggi, keduanya merupakan bahan pengupas yang baik untuk kulit.
32. Membantu membentuk hormon bahagia
Buah mangga muda mengandung banyak triptofan, yang dapat membantu dalam pembentukan serotonin 'hormon kebahagiaan'
33. Membantu kesehatan tulang
Buah mangga mengandung vitamin dan kalsium yang membantu serta menjaga kesehatan tulang.
34. Membantu kulit lebih cerah
Beta-karoten pada buah mangga memiliki efek anti penuaan yang kuat. Selain itu, Vitamin C pada buah mangga juga dapat membantu untuk mengurangi flek hitam, bintik hitam, bekas jerawat dan pigmentasi.
35. Sebagai anti bakteri
Buah mangga memiliki kandungan yang bersifat anti-bakteri yang dapat membantu membersihkan usus dari bakteri.
36. Membantu perkembangan janin
Buah mangga mengandung asam folat yang berperan penting untuk kesehatan otak janin.
37. Membantu mengobati kelainan darah
Vitamin C pada buah mangga dapat meningkatkan elastisitas pembuluh darah dan meningkatkan pembentukan sel darah baru.
38. Membantu melawan pre-eklamsia
Buah mangga mengandung magnesium yang dapat mencegah hipertensi dan mencegah kejang yang bisa berasal dari pre-eklamsia pada ibu hamil.
39. Membantu meningkatkan konsentrasi dan daya ingat
Kandungan nutrisi pada buah mangga dapat membantu meningkatkan konsentrasi dan daya ingat.
Buah mangga kaya manfaat ini dapat disajikan secara langsung tanpa diolah atau disajikan dengan cara dibuat jus, pudding, es mambo, es buah. Dan juga buah mangga yang mentah dapat dijadikan manisan dan bahan tambahan rujak buah yang enak.
Semoga bermanfaat dan terima kasih.